LiveBola – Kapten Timnas Indonesia U-19 Mengucapkan Permohonan maaf kepada masyarakat Indonesia khusus nya pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae Yong.
Para Pemain Timnas Indonesia U-19 Sudah berusaha semaksimal mungkin untuk masuk ke semifinal, walapun sudah bermain dengan bagus pada laga
terakhir melawan Timnas Myanmar U-19 dengan skor 5-1.
sayangnya tiket semifinal tak mampu di raih oleh Timnas Indonesia U-19, penyebabnya karena Tinmas U-19 kalah Head to Head dari vietnam dan malaysia yang sama-sama mengoleksi 11 pont.
“Alhamdulillah, ini merupakan hasil pertandingan yang bagus. Namun, saya sebagai perwakilan pemain ingin minta maaf kepada masyarakat Indonesia. Hasil pertandingannya bagus, tapi tidak memuaskan,” kata Muhammad Ferarri.
Muhammad Ferarri juga menyesal Timnas Indonesia U-19 tidak maksimal saat menghadapi Vietnam dan Thailand di Piala AFF U-19 2022. Bila mampu mengalahkan kedua tim tersebut, tentu nasib berbeda akan dialami Timnas U-19.
“Tentu semua pemain menyesal. Tentu sedih melihat hasil turnamen meskipun hasil pertandingannya bagus tadi,” tegas Muhammad Ferarri.
Ini menjadi edisi pertama dalam lima tahun terakhir Timnas Indonesia U-19 gagal menembus semifinal Piala AFF U-19 2022. Terakhir kali Timnas U-19 kandas di fase grup terjadi pada 2016.
Pelatih Shin Tae-yong mengucapkan terima kasih kepada para pemainnya yang sudah bekerja keras sepanjang pertandingan. Shin Tae-yong mengaku bangga dengan perjuangan para pemain Timnas Indonesia U-19.
“Saya ingin ucapkan terima kasih banyak kepada para pemain yang sudah bekerja keras, maksimal, dan menjadikan laga ini tidak disesali hasilnya. Jadi, saya ingin ucapkan terima kasih sekali lagi untuk para pemain saya,” ujar Shin Tae-yong.