AS Roma di Serie A 2022/2023 Sejauh Ini: Masih di Bawah Lazio

Liga Italia

 LivebolaAS Roma di Serie A 2022/2023 sejauh ini belum sepenuhnya meyakinkan. Pasukan Jose Mourinho masih berada di luar empat besar. Dari segi performa, mereka juga masih berada di bawah sang rival sekota Lazio.

Roma menatap musim ini dengan antusias. Setelah mendatangkan sederet pemain berkualitas, dari Nemanja Matic, Paulo Dybala, Georginio Wijnaldum, hingga Andrea Belotti, Roma mengincar prestasi lebih baik daripada musim lalu, di mana mereka hanya mampu finis peringkat enam.

Baca Juga : Hasil Pertandingan Persib Bandung Vs Barito Putera Hari Ini Liga 1 Indonesia, Duet Striker Brazil Menajam!

Namun, inkonsistensi Roma masih terlihat. Dibandingkan Lazio, yang saat ini berada di peringkat empat, Roma kalah di segi poin, produktivitas gol, maupun angka kebobolan.

Lazio dan Roma sama-sama telah meraih empat kemenangan, tetapi Lazio baru sekali kalah, sedangkan Roma sudah dua kali kalah. Lazio sudah mencetak 13 gol, sedangkan Roma baru delapan. Lazio baru kebobolan lima, sementara Roma tujuh.

Berikut adalah rangkuman sepak terjang AS Roma di Serie A 2022/2023 sejauh ini.

7 Pertandingan Pertama

Pekan 1: Salernitana 0-1 AS Roma
Pekan 2: AS Roma 1-0 Cremonese
Pekan 3: Juventus 1-1 AS Roma
Pekan 4: AS Roma 3-0 Monza
Pekan 5: Udinese 4-0 AS Roma
Pekan 6: Empoli 1-2 AS Roma
Pekan 7: AS Roma 0-1 Atalanta.

AS Roma di Serie A 2022/2023 hingga Pekan 7

Pertandingan: 7
Menang: 4
Seri: 1
Kalah: 2
Gol: 8
Kebobolan: 7
Kartu kuning: 7
Kartu merah: 0
Posisi di klasemen sementara: 6.

Gol dan Assist

Gol
3 Gol: Paulo Dybala
2 Gol: Tammy Abraham
1 Gol: Bryan Cristante, Chris Smalling, Ibanez.

Assist
2 Assist: Paulo Dybala, Lorenzo Pellegrini
1 Assist: Tammy Abraham.

5 Pertandingan AS Roma Berikutnya

01-10-22 Inter Milan vs AS Roma
10-10-22 AS Roma vs Lecce
17-10-22 Sampdoria vs AS Roma
24-10-22 AS Roma vs Napoli
01-11-22 Hellas Verona vs AS Roma.