LiveBola – Timnas Indonesia berada di posisi yang tidak menguntungkan jelang laga pamungkas saat akan menghadapi Filipina .
Gagal dalam merebut 3 point melawan Thailand membuat posisi Skuad Garuda rawan di susul oleh Kamboja .
Kondisi tersebut tidak membuat Indonesia aman , pasalnya mereka harus menang melawan Filipina di laga terakhir mereka agar masuk 4 besar Piala AFF.
Baca Juga : Live Streaming Liga Inggris 2022 Liverpool Vs Leicester City : 31 Desember 2022 Pukul 03:00 Wib
Namun, Skuad Garuda juga perlu bijak dalam mengatur emosinya. Jordi Amat sudah dipastikan tak bisa tampil dalam laga kontra Filipina lantaran telah mengantongi dua kartu kuning.
Sejatinya, Timnas Indonesia tak terlalu ‘brutal’ dalam turnamen dua tahunan kali ini. Mereka baru mengantongi empat kartu kuning yang dua di antaranya diberikan kepada Jordi Amat.
Jordi Amat mungkin bisa tersedia kembali saat Timnas Indonesia mampu melewati fase grup. Namun, dua pemain lain harus berhati-hati agar tak kehilangan kesempatan bermain di leg pertama semifinal.
Sepakbola