LiveBola – Golden Stars Warior memastikan melaju ke babak final Piala AFF2022,timnas Vietnam itu melaju ke babak final setelah mengalahkan Indonesia di babak semi final leg kedua di stadion My Dinh , Hanoi , Vietnam .
Pada leg pertama kedua tim bermain imbang 0-0 di Stadion Gelora Bung Karno , Jakarta , jumat (6/1/2023)
Vietnam unggul 2-0 secara agregat dari indonesia setelah menang 2-0 di kandang mereka .
Baca Juga : Link Live Streaming Carabao Cup Manchester United Vs Charlton Athletic
Permainan Timnas Vietnam dalam beberapa tahun terakhir memang menunjukkan peningkatan yang signifikan dibanding para pesaingnya. Performa impresif Timnas Vietnam tidak lepas dari tangan dingin pelatih mereka, Park Hang-seo.
Kemenangan Vietnam atas tim Garuda sekaligus menjadi yang pertama sejak 26 tahun terakhir. Kali terakhir Vietnam menang atas Indonesia terjadi di Piala AFF 1996. Ketika itu, Vietnam menaklukkan Indonesia dengan skor 3-2.
Menangani Vietnam per September 2017, pelatih asal Korea Selatan itu menjadikan Vietnam sebagai kekuatan terbaik Asia Tenggara, bahkan di level Asia. Sederet trofi bergengsi pun berhasil dipersembahkan pelatih berkaca mata itu.
Park Hang-seo mencatat 51 pertandingan bersama Timnas Vietnam senior. Rinciannya, dengan meraih 26 kemenangan, 11 seri, dan 14 kalah. Artinya, pelatih berusia 65 tahun itu mengantongi 50 persen dengan poin absolut.
Begitu pula di Piala AFF 2022. Timnas Vietnam tampil gemilang dengan mencetak 14 gol dan tanpa kebobolan. Ini membuktikan mereka memiliki lini depan yang tajam serta pertahanan kokoh.
Sepakbola