LiveBola – Kylian Mbappe turut menyumbang gol bagi Paris Saint-Germain dalam kemenangan telak atas Lens pada pekan ke-31 Liga Prancis 2022-2023, Minggu (16/4/2023) dini hari WIB.
Paris Saint-Germain menjamu Lens dalam lanjutan laga Liga Prancis 2022-2023 pekan ke-31.
Baca Juga : Curi 3 Poin dari Kandang Tim Papan Bawah, Real Madrid Pangkas Jarak dengan Barcelona
Diwarnai gol bersejarah Kylian Mbappe di Liga Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) sukses menekuk 10 pemain Lens lewat kemenangan 3-1.
Paris Saint-Germain bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Lens di Stadion Parc des Princes, Sabtu (15/4/2023) atau Minggu dini hari WIB.
Duel kali ini diyakini sebagai penentu gelar Liga Prancis musim ini mengingat persaingan kedua tim di papan klasemen yang hanya berselisih enam angka.
Sebelum laga dimulai, PSG masih bertengger di puncak klasemen sementara berbekal 69 poin, lalu Lens menguntit di belakangnya dengan koleksi 63 poin.
Adapun duel yang berlangsung di Parc des Princes tersebut akhirnya dimenangkan PSG dengan keunggulan 3-1 atas Lens yang bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-27.
Hasil positif di Parc des Princes tersebut membuat PSG unggul 9 poin dari Lens yang masih berada di peringkat kedua.
Mengandalkan duet Lionel Messi dan Kylian Mbappe di lini depan, PSG justru tampil tertekan dalam lima menit awal babak pertama.
Pada menit ke-10, dua pemain PSG, Gianluigi Donnarumma dan Danilo Pereira melakukan blunder defensif yang mengancam gawang mereka sendiri.
Keberuntungan masih berpihak pada tuan rumah lantaran pemain Lens gagal memanfaatkan kecerobohan tersebut.
PSG lantas mendapatkan kesempatan emas untuk membuka angka tiga menit berselang.
Lewat tusukan Kylian Mbappe dari sisi kanan pertahanan Lens, pemain asal Prancis tersebut mengirimkan umpan ke arah Lionel Messi.
Megabintang asal Argentina tersebut segera menyambar umpan tersebut dengan melepaskan sepakan melengkung ke arah gawang Lens tepat di luar kotak penalti.
Namun, upayanya berhasil digagalkan oleh satu pemain belakang Lens lewat blok dada.
Pada menit ke-19, Lens harus bermain dengan 10 orang setelah Salis Abdul Samed melakukan pelanggaran keras terhadap Achraf Hakimi.
Wasit Willy Delajod tanpa ampun langsung mengeluarkan kartu merah kepada Salis Abdul Samed.
Adapun laga sempat dihentikan sejenak lantaran Hakimi harus mendapatkan perawatan di dalam lapangan.
Tekanan yang diberikan oleh PSG selepas Lens bermain dengan 10 pemain nyaris membuahkan gol pada menit ke-27.
Namun, tidak ada gol yang tercipta dari salah satu kubu meskipun ancaman mereka nyaris berbuah gol.
Di masa injury time, PSG tampil kesetanan dengan menggempur habis-habisan pertahanan Lens lewat serangan yang dibangun oleh Mbappe dan Messi.
Hingga peluit babak kedua dibunyikan, laga berakhir dengan kemenangan 3-1 PSG atas Lens dan kemenangan di kandang tersebut membuat Les Parisiens kokoh di puncak klasemen sementara Liga Prancis dengan 72 poin.