livebola – Hasil final Liga Champions 2022/2023 antara Manchester City vs Inter Milan ada di artikel ini. Kedua tim bermain imbang di babak pertama, namun Manchester City mengalami kerugian karena Kevin De Bruyne cedera. Tampil di Ataturk Olympic Stadium, Istanbul, Turki, Minggu (11/6/2023), Manchester City tampil lebih mengancam di babak pertama. Mereka menciptakan sejumlah peluang di antaranya tendangan Erling Haaland yang mampu diblok Andre Onana di menit ke 26.
Sementara itu, Inter Milan tampil lebih tertekan. Skuad Nerazzurri memainkan bola di tengah dengan mengandalkan umpan-umpan terobosan dan serangan balik. Pada menit ke 29, Manchester City mulai kendur setelah Kevin De Bruyne mendapat perawatan di tengah lapangan. Enam menit setelah itu, gelandang asal Belgia akhirnya ditarik keluar untuk digantikan Phil Foden. Hingga babak pertama berakhir, kedua tim tidak mampu mencetak gol. Skor 0-0 bertahan sampai turun minum.
Baca juga : OGC Nice Pulangkan Nicolas Pepe Ke Arsenal
Susunan Pemain: Manchester City: Ederson; Manuel Akanji, John Stones, Ruben Dias, Nathan Ake; Rodri, Ilkay Gundogan, Kevin De Bruyne; Bernardo Silva, Jack Grealish, Erling Haaland. Inter Milan: Andre Onana; Matteo Darmian, Francesco Acerbi, Alessandro Bastoni; Denzel Dumfries, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu, Federico Dimarco; Edin Dzeko, Lautaro Martinez.
Sepakbola