Ajax Berambisi Sudahi Catatan Buruk Saat Duel Brighton & Hove Albion vs Ajax Amsterdam

Sepakbola

Erik ten Hag: Ajax Lepas Hakim Ziyech ke Chelsea Musim Depan

livebola – Duel Brighton & Hove Albion vs Ajax Amsterdam akan memanaskan matchday ketiga fase grup B Liga Europa 2023/2024, Jumat (27/10) dinihari WIB. Laga diprediksi berjalan sengit karena kedua tim akan berusaha mencari kemenangan pertamanya.

Brighton maupun Ajax Amsterdam sama-sama belum mampu mendapatkan kemenangan di dua laga pertama fase grup B Liga Europa. Brighton sejauh ini baru mengemas satu poin, hasil dari sekali imbang dan satu kali kalah. Sementara De Amsterdammers sedikit lebih baik dengan punya dua angka.

Otomatis, pertandingan kali ini menjadi hal yang wajid untuk dimenangkan kedua tim demi menjaga asa lolos ke babak selanjutnya. Pasalnya, hasil negatif yang dipetik di dua pertandingan awal membuat Brighton dan Ajax kini berkutat di dua posisi terbawah klasemen grup B Europa League.

Ajax Lagi Bapuk, Terpuruk di Zona Degradasi Eredivisie

Di atas ada AEK Athena dengan empat poin dan Marseille, yang punya 2 poin namun unggul selisih gol atas Ajax di urutan tiga. Artinya, kekalahan pada pertandingan nanti bakal mengecilkan kesempatan salah satu tim untuk melaju ke fase gugur.

Jika merujuk pada rekor head to head kedua tim, ini merupakan pertemuan pertama Brighton vs Ajax di kompetisi Eropa. Namun berkaca pada performa belakangan ini, baik Brighton dan Ajax sebetulnya juga dalam kondisi terpuruk.

baca juga:

Kaoru Mitoma dkk sejauh ini sudah gagal menang di lima pertandingan terakhirnya, di mana tiga di antaranya berakhir dengan kekalahan. Sementara itu, Ajax Amsterdam lebih buruk lagi.

Selain sudah gagal menang di dua laga awal Europa League, Steven Bergwijn Cs bahkan baru memetik satu kemenangan dari tujuh pertandingan pertama Liga Belanda dan kini terpuruk di zona degradasi dengan menempati peringkat ke-17 klasemen.

Atas capaian buruk tersebut, Ajax pun memutuskan untuk memecat Maurice Steijn dari jabatannya sebagai pelatih dengan Hedwiges Maduro sementara menjabat caretaker sembari pihak klub mencari sosok pelatih yang tepat untuk menangani skuad.

Oleh karenanya, banyak pihak cenderung lebih mengunggulkan Brighton bakal keluar sebagai pemenang pada pertandingan ini. Hal itu juga dipengaruhi faktor buruknya rekor pertemuan Ajax jika bersua tim-tim asal Inggris di kompetisi Eropa.

Dirangkum dari catatan Transfermarkt, dalam 32 duel terakhir, De Amsterdammers hanya mampu mengemas sembilan kemenangan. Mereka lalu menderita hingga 15 kekalahan dan delapan laga lainnya imbang. Bahkan khusus di laga-laga tandangnya ke markas tim Inggris, Ajax hanya bisa mengemas tiga kemenangan dalam 16 pertandingan. Sisanya berakhir enam kali imbang dan tujuh kalah.

Perkiraan Susunan Pemain:

Brighton & Hove Albion (4-2-3-1): Jason Steele; James Milner, Lewis Dunk, Igor Júlio, Solly March; Carlos Baleba, Pascal Groß; Simon Adingra, João Pedro, Kaoru Mitoma; Evan Ferguson

Pelatih: Roberto De Zerbi

Ajax Amsterdam (4-3-3): Diant Ramaj; Anton Gaaei, Josip Šutalo, Jorrel Hato, Borna Sosa; Kristian Hlynsson, Benjamin Tahirović, Kenneth Taylor; Carlos Borges, Brian Brobbey, Steven Bergwijn