X

Pengusaha Dipersilahkan Untuk Miliki Klub Amatir Oleh PSSI

Livebola – Pengumuman dari PSSI yang mengizinkan para Pengusaha untuk miliki Klub Aamatir di Jakarta sangatlah menuai respon positif pada rakyat Indonesia, karena itu bisa membuat peluang menciptakan pemain-pemain bintang lebih besar. Pengusaha dan masyarakat boleh memiliki klub amatir di Jakarta, menjelang Liga 3, Liga 4, Piala Suratin, dan Piala Pertiwi bergulir musim ini, kata Asosiasi Provinsi PSSI DKI Jakarta.

“Rencana ini tentu sah untuk dilakukan karena kita harus menjalankan statuta dengan benar dan mengadopsi statuta PSSI pusat,” kata Ketua Plt Asprov PSSI DKI Eko Setyawan dalam keterangan tertulis di Jakarta pada Selasa.

Eko menyatakan dengan populasi penduduk DKI Jakarta mencapai 11 juta jiwa, pastinya banyak tim anggota Askot dan Askab yang ingin masuk menjadi anggota Asprov Jakarta untuk menyalurkan bibit-bibit pemainnya.

Livebola.mobi mengharapkan, dengan adanya keputusan ini mampu melahirkan pemain-pemain bintang yang bisa membanggakan nama Indonesia dalam dunia sepakbola.

Olahraga
Tags: Berita BolaBerita Olahraga